DKM MASJID AL-ASHRI GPA | Visi B E R M U R A H : Bersama Kita Makmurkan Rumah Allah sebagai wujud Hablum Minallah dan Hablum Minannas

Rabu, 20 September 2017

SELAMAT TAHUN BARU ISLAM 1439 H

Tahun Baru Islam



DKM AL-ASHRI 
Griya Pamulang Asri

Mengucapkan:

Selamat Tahun Baru Islam
1 Muharram 1439 Hijriyah

"Semoga kita semua dapat Hijrah kepada kehidupan dan amal yang lebih baik"


Kamis, 07 September 2017

PENYEMBELIHAN HEWAN QURBAN 1438 H

Pelaksanaan Penyembelihan Hewan Qurban 1438 H
Masjid Al-Ashri
Griya Pamulang Asri

Alhamdulillah untuk Idul Adha 1438 H Masjid Al-Ashri menerima dan menyembelih hewan Qurban sebanyak, Kambing 4 ekor dan Sapi 1 ekor.

Atas nama: Bpk Dudi

Atas nama: Bpk Purian

Atas nama: Ibu Boini Suparti


Atas nama: Bpk Eko

1 ekor Sapi atas nama:
1. Bpk Joko Pratitis 
2. Bpk Setyanto Edi Cahyono
3. Bpk Yudi
4. Ibu Agustina Rusdiyanti
5. Ibu Hamidah
6. Bpk H Nurdin
7. Bpk Supriyono

Berikut Pelaksanaan dan Laporan Qurban:







Perolehan daging qurban yang sudah dikemas dalam kantong sebanyak 110 kantong.
Proporsi penyaluran daging qurban: 1/3 untuk peng-qurban dan sisanya disalurkan kepada warga Griya Pamulang Asri dan Mustahik disekitar RT.006.

Kami dari Panitia Qurban Masjid Al-Ashri mengucapkan terimakasih yang tulus kepada para peng-Qurban yang telah mempercayakan hewan qurbannya kepada kami. Semoga Allah swt menerima ibadah qurban bapak ibu sekalian dan membalasnya dengan pahala yang berlipat serta kebaikan dan keberkahan untuk kita semua.

Panitia Qurban Masjid Al-Ashri

Selasa, 22 Agustus 2017

PELAKSANAAN SHALAT IDUL ADHA 1438H


InsyaAlloh untuk pelaksanaan Shalat Idul Adha 1438H Masjid Al-Ashri.

Jumat, 01 September 2017
Pukul 06:30 WIB
Bilal: Riadis Saudi
Imam & Khotib: Ust. Abdul Latif, S.Pd.I
Lokasi: Masjid Al-Ashri GPA

Informasi penerimaan hewan qurban 1438H Masjid Al-Ashri GPA.

Daftar peng-Qurban Sapi (kolektif)
1. Ibu Hamidah
2. Bpk Supriyono (Ape)
3. Bpk H Nurdin
4. Ibu Agustina
5. Bpk Yudi
6. Bpk Joko
7. Blok E6

Panitia Qurban Al-Ashri masih menerima & menyalurkan hewan qurban, insyaAlloh yang akan dilakukan penyembelihan dan penyalurannya pada Jumat, 01/09/2017. Bagi warga yangg berniat berQurban silahkan menghubungi panitia:

> Bpk. Beni H. (0856 1336 825)
> Bpk. Basiruddin (0857 7806 6893)
> Bpk. Sutikno (0813 1941 1678)

Informasi Penerimaan Qurban klik disini


Jumat, 28 Juli 2017

MARI BERQURBAN


Nomor    : 09/DKM-AA/7-2017
Perihal    : Edaran Qurban 1438 H

Kepada Yth:
Bapak/Ibu/Saudara/i
Warga Muslim
Di Tempat

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak. Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu, dan berqurbanlah" (QS. Al Kautsar: 1-2)
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat & hidayah-Nya kepada kita. Shalawat & salam semoga selalu tercurah kepada Rasulullah Muhammad SAW, keluarga, sahabat & kita umat nya hingga akhir jaman. Aamiin.

Menyambut datangnya Hari Raya Idul Qurban 10 Dzulhijah 1438 H, yang Insya Allah jatuh pada Jumat, 1 September 2017, kami DKM Masjid Al-Ashri menerima dan menyalurkan Hewan Qurban kepada para mustahik yang berhak.

Penerimaan hewan Qurban bagi warga yang berniat berqurban di Masjid Al-Ashri sbb:

No
Hewan Qurban
Estimasi Harga
Berat (Kg)
1.
Kambing
Rp.        3.200.000,-
35-40 Kg
2.
Sapi
Rp.      22.400.000,-
Kolektif @ Rp. 3.200.000,-/Org
300-350 Kg


Harga sudah termasuk hewan qurban dan biaya operasional peyembelihan.
               
Untuk perndaftaran silahkan menghubungi Koordinator Pendaftaran Qurban Al-Ashri:
Ø  Bpk. Beni H. (0856 1336 825)
Ø  Bpk. Basiruddin (0857 7806 6893)
Ø  Bpk. Sutikno (0813 1941 1678

Batas waktu pendaftaran dan pengumpulan Dana Qurban: Kamis, 20 Agustus 2017.

Atas perhatian dan kepercayaannya kami haturkan terimakasih, semoga amal ibadah kita diterima serta mendapat balasan Allah SWT dan dimudahkan segala urusannya, Aamiin ya robbal ‘alamin.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

DKM Al-Ashri GPA

Jumat, 21 Juli 2017

SELAMAT IDUL FITRI 1438 H


SEGENAP PENGURUS
DKM MASJID AL-ASHRI
GRIYA PAMULANG ASRI
MENGUCAPKAN:

SELAMAT HARI RAYA
IDUL FITRI
1 SYAWAL 1438 H

MINAL AIDIN WALFAIDZIN, MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN



Selasa, 23 Mei 2017

MARHABAN YA RAMADHAN

MARHABAN YA RAMADHAN

Pengurus DKM Al-Ashri GPA Mengucapkan:


Marhaban Ya Ramadhan
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1438 H
Mari Perbanyak Ibadah Serta Sedekan


Ayo ke Masjid dan Ramadhan Bersama Masjid Al-Ashri:

> Shalat Wajid Berjamaah
> Shalat Tarawih Berjamaah
> Tadarus Al-Quran
> Kajian Shubuh
> Buka Puasa Bersama
> Itikaf di Masjid
> Zakat Fitrah 


Pengurus DKM Al-Ashri

Selasa, 09 Mei 2017

MALAM NISFU SYA'BAN

Malam Nisfu Sya'ban


---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
(Rahmat) Allah SWT turun ke bumi pada malam nisfu Sya’ban. Dia akan mengampuni segala sesuatu kecuali dosa musyrik dan orang yang di dalam hatinya tersimpan kebencian (kemunafikan),” (HR Al-Baihaqi).
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji Syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW. Semoga kita selalu dalam lindungan dan rahmat Allah SWT. Aamiin.

Bersama ini kami DKM Al-Ashri GPA mengundang jamaah Masjid Al-Ashri untuk hadir dalam acara Malam Nisfu Sya’ban yang InsyaAllah akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal       : Kamis, 11 Mei 2017 (15 Sya’ban 1438 H)
Waktu                    : 18.00 WIB s/d Selesai
Tempat                  : Mesjid Al-Ashri GPA
Agenda                  :  - Sholat Magrib Berjamaah
                                    - Pengajian Surat Yasin & Dzikir
                                    - Tausyah Nisfu Sya’ban
                                    - Doa
                                    - Sholat Isya Berjamaah
Narasumber        : Ust. Aby Sayma Maulana
                       (Sekjend Ikatan Muballigh Nusantara - Ustadz Acara Cahaya Hati ANTV)
Tema                       : Membina Iman, Menjaga Ummat, Menebar Rahmat menyosongsong Ramadhan.

Jamaah diharapkan membawa Al Qur’an/Surat Yasin & Air Mineral (Botol).
               
Demikian undangan ini kami sampaikan, besar harapan kami Bapak/Ibu/Saudara/i dapat hadir dalam acara tersebut. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

DKM Al-Ashri GPA

Dokumentasi kegiatan Malam Nisfu Sya'ban bersama Ust. Aby Sayma Maulana.


Selasa, 25 April 2017

PERINGATAN ISRA MI'RAJ MASJID AL-ASHRI

PERINGATAN ISRA MI'RAJ 
NABI MUHAMMAD SAW 1438H
MASJID AL-ASHRI


Dokumentasi Kegiatan Peringatan Isra Mi'raj 1438H
Masjid Al-Ashri GPA

Lomba Anak Sholeh


















Selasa, 18 April 2017

PROPOSAL PERINGATAN ISRA MI’RAJ 1438 H

Pamulang, 02 April 2017

Nomor    : 01/DKM-AA/4-2017
Perihal    : Peringatan Isra Mi’raj

Kepada Yth:
Bapak/Ibu/Saudara
Para Dermawan
Di Tempat

 Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji Syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW. Semoga segala aktivitas kita senantiasa ada dalam ridho dan bimbingan Allah SWT. Aamiin.

Sehubungan akan dilaksanakan peringatan Isra Mi’raj 1438H di Masjid Al-Ashri GPA, Kami dari DKM & IRMA Al-Ashri dengan ini memohon partisipasi dan bantuan Bapak/Ibu/Saudara para dermawan agar kegiatan tersebut dapat terlaksana, yang insyaAllah akan dilaksanakan pada:

Hari/Tanggal                    : Minggu, 23 April 2017 (26 Rajab 1438H)
Tempat                               : Mesjid Al-Ashri GPA
Agenda Pagi                      : Perlombaan Anak Soleh
(Lomba Adzan, Lomba Tafizh Quran, Lomba Mewarnai Kaligrafi,  Lomba Busana Muslim)
Agenda Malam                 : Pawai Obor & Tausyiah
  (Penceramah  dan Pembagian Hadiah)

Bersama ini kami lampirkan edaran amplop bercap DKM untuk sumbangan/bantuan se-ikhlasnya dari para donator dan dermawan demi terlaksananya kegiatan tersebut, semoga amal ibadah para dermawan dilipatgandakan dan memdapat rezeki yang melimpah. Aamiin

Demikian edaran ini kami sampaikan, besar harapan Bapak/Ibu/Saudara/i dapat berpartisipasi dalam acara tersebut. Atas perhatiannya kami ucapkan banyak terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

DKM Al-Ashri GPA                                                                                 Mengetahui,




Ali Maddinsyah                                                                                    Sunardi
Ketua DKM                                                                                              Ketua RT 006 GPA



PROPOSAL PERINGATAN ISRA MI’RAJ 1438 H
MASJID AL-ASHRI
GRIYA PAMULANG ASRI

I.              PENDAHULUAN
Berkisah pada malam 27 Rajab, Nabi Muhammad SAW melakukan perjalanan yang panjang beratus ratus mill serta naik menembus langit ke tujuh yang ditempuh dalam satu malam. Nabi Muhammad SAW mendapat perintah Sholat 5 waktu. Adapun sebagaimana kita ketahui bahwa Sholat adalah tiang agama dan salah satu kewajiban umat Muslim.

Oleh sebab itu, sebagai salah satu wujud cinta kami kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW, kami Ikatan Remaja Masjid Al-Ashri akan melaksanakan peringatan isra mi’raj untuk memperingati bahwa luar biasanya Nabi Muhammad SAW dalam memperjuangkan Agama Islam serta menyambut Bulan Suci Ramadhan. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja IRMA Al-Ashri yang dapat kami jadikan sebagai wujud kecintaan kami terhada Nabi Muhammad SAW.

II.           LANDASAN KEGIATAN
Landasan kegiatan Peringatan Isra Mi’raj ini karena pentingnya menanamkan nilai-nilai keislaman kepada seluruh warga Griya Pamulang Asri, khususnya kepada anak-anak yang berada di lingkungan Griya Pamulang Asri. Dan acara ini dilakukan dengan harapan agar dapat menumbuhkan kreativitas serta keikutsertaan dalam menjalankan hari-hari besar Islam lainnya.

III.        NAMA KEGIATAN
Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1438 H dan Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1438 H.

IV.         TEMA KEGIATAN
Adapun tema pada kegiatan Peringatan Isra Mi’raj ini adalah “Mewujudkan Ukhuwah Islamiah dan Menanamkan Akhlakul Karimah“.Tema ini menggambarkan bahwa acara ini mengajak seluruh warga Griya Pamulang Asri untuk berperilaku sesuai dengan kaidah islam dan menanamkan sifat budi pekerti kepada diri sejak dini.

V.            Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan kegiatan acara ini adalah sebagai berikut:

1. Bentuk sumbangsih Ikatan Remaja Masjid Al-Ashri (IRMA) dalam menyambut hari-hari besar Islam.
2.  Menanamkan sifat budi pekerti dan memotivasi anak-anak yang berada pada lingkungan Griya Pamulang Asri agar dapat berkreativitas sebebas mungkin namun masih dalam kaidah islam.

VI.         MANFAAT KEGIATAN
1.  Anak-anak yang berada pada lingkungan Griya Pamulang Asri dapat terpacu semangat dan kreativitasnya di dalam menyambut hari-hari besar Islam.
2.      Memperkuat silaturahmi antar warga.
3.      Menanamkan akhlakul karimah sejak dini.

VII.      SASARAN
Sasaran dari kegiatan ini adalah seluruh warga Griya Pamulang Asri, baik anak-anak, remaja, maupun orang tua.

VIII.   RINCIAN KEGIATAN
Peringatan Isra Mi’raj dan sambut Ramadhanini merupakan program kerja dari DKM Masjid Al-Ashri dan IRMA Al-Ashri dengan tujuan untuk menanamkan nilai-nilai keislaman kepada seluruh warga Griya Pamulang Asri dan juga untuk menumbuhan kecintaan terhadap Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW.

IX.         DESKRIPSI KEGIATAN
Kegiatan ini akan dilaksanakan pada 23 April 2017 diawali dengan lomba anak soleh dan pawai obor yang dilakukan oleh seluruh anak yang tinggal di Griya Pamulang Asri, serta acara puncak pada malam harinya yang Insya Allah akan dilaksanakan di lapangan bulu tangkis Griya Pamulang Asri. Acara ini dihadiri oleh seluruh warga GPA.

X.             WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN
A.     Lomba Anak Soleh
-          Hari/Tanggal                : Minggu, 23 April 2017
-          Waktu Kegiatan            : 08.0012.00
-          Tempat Kegiatan          : Masjid Al-Ashri

B.     Pawai Obor
-          Hari/Tanggal                : Minggu, 23 April 2017
-          Waktu Kegiatan            : Ba’da Maghrib - Isya
-          Tempat Kegiatan          : Masjid Al-Ashri


C.      Tabligh Isra’ Mi’raj & Ramadhan
-          Hari/Tanggal                : Minggu, 23 April 2017
-          Waktu Kegiatan`          : 19.30 – Selesai
-          Tempat Kegiatan          : Lapangan Bulu Tangkis GPA

XI.         SUSUNAN PANITIA
1.      Ketua                 : Ridho Nugroho
2.      Sekretaris         : Ananda Putri
3.      Bendahara        : Nurmala Hasyim
4.      Humas               : Fitry Auliaallah dan Yudhatama Prananda
5.      Seksi Acara       : Anggara Putra Ramadhan dan Iklil Farida
6.      Dokumentasi    : Dinda Irhamy
7.      Konsumsi          : Ryansah dan Sarah

XII.      SUSUNAN ACARA
A.     Lomba Anak Soleh
1.      Lomba Adzan
2.      Lomba Mewarnai Kaligrafi
3.      Lomba Hafizh Qur’an
4.      Lomba Peragaan Busana Muslim

B.     Pawai Obor Dan Tabligh Akbar
1.      Sholat Maghrib Berjama’ah
2.      Pawai Obor
3.      Sholat Isya’ Berjamaah
4.      Pembukaan Acara oleh MC
5.      Pembacaan Al-Qur’an
6.      Tim Marawis MT Al-Ashri
7.      Sambutan oleh Ketua DKM
8.      Sambutan oleh Ketua RT
9.      Lomba Fashion Show Muslim
10.    Tausiyah dan Do’a
11.    Pembagian Hadiah
12.    Penutupan

XIII.        RINCIAN ANGGARAN
·         Hadiah Lomba                                     = Rp.    1.000.000
·         Perlengkapan & Spanduk                 = Rp.       200.000
·         Snack Lomba                                        = Rp.       800.000
·         Snack Tabligh                                       = Rp.    2.000.000
·         Tenda                                                      = Rp.    1.500.000
·         Penceramah                                          = Rp.       500.000
TOTAL                                                     = Rp.  6.000.000

XIV.         PENUTUP
Demikian Proposal kegiatan ini kami lampirkan. Kami harap partisipasi dan dukungan dari Bapak/Ibu. Semoga acara ini diberkahi oleh Allah SWT, sehingga terlaksana sesuai dengan harapan. Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan maupun penyampaian maksud, karena kesalahan adalah milik kami dan kesempurnaan hanyalah milik Allah SWT. Atas perhatian dan kerja samanya, kami ucapkan terima kasih.


Panitia Peringatan Isra Mi’raj 1438 H
Masjid Al-Ashri
Griya Pamulang Asri

        Ketua Pelaksana                                                                                  Sekretaris



       Ridho Nugroho                                                                                Ananda Putri

Menyetujui,
Ketua DKM Al-Ashri                                                                          Ketua RT 006




 Ali Maddinsyah                                                                                  Sunardi

IRMA [Ikatan Remaja Masjid] Al-Ashri
Panitia Peringatan Isra Mi’raj 1438H Masjid Al-Ahsri GPA

Link Download file .doc disini